Thursday, June 30, 2016

Harga Gula 2016: Terus Merangkak Naik, Tembus Rp 17.000 per Kg di Beberapa Wilayah

Harga Gula pasir kembali melonjak tajam beberapa waktu belakangan. Tentunya hal ini berpotensi menimbulkan keresahan di kalangan masyarakat, terutama masyarakat kelas ekonomi bawah, sebab gula sudah menjadi salah satu kebutuhan pokok mereka.

Harga gula pasir di beberapa wilayah Indonesia dari hari ke hari terus meningkat. Dari sebelumnya Rp 18 -19 ribu per kilogram atau naik Rp 500 per kilo dari harga standar, kini bahkan ada yang sudah menembus angka Rp 20 ribu per kilogramnya.

Armia (34 tahun) salah seorang pedang gula enceran di seputaran pusat perbelanjaan Panton Labu Kecamatan Tanah Jambo Aye, Aceh Utara mengatakan harga gula pasir sebelumnya Rp 12-13 ribu perkilo kemudian meningkat menjadi Rp 16-18 ribu perkilo.
Armia menilai kenaikan harga tersebut karena pemerintah gagal menstabilkan harga gula di pasaran. Sehingga harga menjadi tidak terjangkau di pusat perbelanjaan.

"Pemerintah seharusnya memantau harga Sembako dipasar agar tetap stabil," paparnya.


Baca selengkapnya: Harga Gula 2016: Terus Merangkak Naik, Tembus Rp 17.000 per Kg

0 comments

Post a Comment